Cara Membuat Dadar Gulung Isi Kelapa Gula Merah Super Legit

4.4K

Cara Membuat Dadar Gulung – Dadar gulung adalah salah satu diantara kue tradisional khas indonesia dan malaysia. Dadar gulung merupakan sejenis kue basah tradisional yang dapat digolongkan sebagai pencake. Dadar gulung di malaysia di namakan kuih ketayap (dialek sabah: kuih lenggang). Panganan Dadar Guling ini terbuat dari bahan tepung terigu, telur, santan, gula merah, daun pandan dan lain sebagainya.

Dadar gulung pada umumnya bewarna hijau, warna hijau ini sendiri terbuat dari jus daun suji atau daun pandan. Sedangkan Isi dari kue dadar gulung ini adalah parutan kelapa yang dicampur gula merah cair. Dalam masyarakat Jawa isi kelapa parut saus gula merah ini disebut Unti. Unti inilah yang membuat kue dadar gulung lezat, karena saat kita menikmati dadar guling isian unti akan lumer di mulut.

Baca Juga : Cara Membuat Pie Susu Bali Yang Renyah Cocok Untuk Jualan

Rasa dadar gulung yang manis dan gurih, membuat banyak masyarakat menyukainya. Biasanya kita dapat menemukan dadar gulung ini di pasar tradisional bersama aneka kue jajanan pasar lainya. Seperti tiwul, gatot, bubur sum-sum, cenil, bugis/mendut, carang gesung, ampyang kelapa, klepon, apem, lemper, kue mangkok, nagasari, getuk, kue pukis, serabi, wajik, kue cucur, talam pisang, putri noong, carabikang mawar, kue putu aren bambu dan Resep Kue Klepon Ketan Isi Gula Merah Super Legit.

Dan karena semakin berkembangnya jaman serta banyaknya orang-orang yang kreatif mengenai makanan. Kini dadar gulung pun memliki banyak macam tampilan dan varian rasa. Seperti dadar gulung pelangi, dadar gulung piscok keju lumer, dadar gulung pisang keju coklat, dadar gulung isi kelapa putih, dadar gulung coklat, dadar gulung rasa keju dan masih banyak lainya.

Simak Juga : Cara Membuat Donat Yang Empuk dan Mengembang Tanpa Kentang

Oke deh, tak perlu panjang lebar lagi ini lah Bahan-bahan dan Cara Membuat Dadar Gulung. Mari di coba 🙂

Cara Membuat Dadar Gulung Isi Kelapa Gula Merah

Dadar Gulung Isi Kelapa Gula Merah
Dadar Gulung Isi Kelapa Gula Merah – @anitajoyo

Bahan-bahan Kue Dadar :

  • Tepung terigu serba guna 200 gram
  • Telur 2 butir
  • Air santan 400 ml(bisa menggunakan kara 65 ml dicairkan hingga menjadi 400 ml)
  • Air daun pandan 100 ml (bisa diganti dengan air 100 ml yang ditetesi pasta pandan)
  • Garam secukupnya
  • Minyak goreng untuk olesan secukupnya

Bahan Unti Kelapa Dadar Gulung :

  • Kelapa setengah tua 200 gram, parut kasar
  • Gula merah 100 gram (sisir)
  • Gula pasir 1 sendok makan
  • Air 100 ml
  • Daun pandan 1 lembar, simpulkan
  • Vanili bubuk(optimal) 1/4
  • Garam secukupnya

Cara Membuat Dadar Gulung :

  1. Cara Membuat Unti : Campurkan semua bahan Unti, masak hingga kelapa parut dan gula merah meresap rata, lalu keringkan sebentar kemudian matikan api, angkat tarulah di wadah atau piring.
  2. Cara Membuat Dadar Gulung : Campurkan smua bahan dadar, aduk rata menggunakan whisker/centong.
  3. Siapkan peralatan teflon atau wajan, bersihkan permukaany lalu gosok dengan kemiri yang dibelah dua, biar waktu membuat kulit tidak lengket.
  4. Panaskan wajan/tevlon dengan api kecil,lalu oleskan minyak, setelah panas, tuang adonan tadi dengan menggunakan sendok besar/ centong, ratakan dengan memutar gagang teflon, masak hingga bagian tengah kering, angkat sisihkan.
  5. Kemudian isi dadar dengan unti kelapa, kemudian gulung dan rapikan, lakukan hingga dadar dan unti habis.
  6. Sajikan dengan kreatifitas anda, semoga bermanfaat:).

Terimakasih sudah membuka Cara Membuat Dadar Gulung Isi Kelapa Gula Merah Super Legit. Semoga bermanfaat 🙂

Gabung Diskusi

  1. Pengen coba. InsyaAllah hari ini mau masak ini. Mudah2an berhasil

    1. Desiana Prasetya Author says:

      Aamiin kak, selamat mencoba

  2. agus prasetio says:

    Hemm nyam-nyam

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Like
Close
Dibuat penuh dari Banyumas.
Close