Resep Empon Empon – Hai bun, pernah dengar jamu empon-empon atau mpon mpon? Minuman tradisional yang enak dihidangkan saat hangat ini terbuat dari aneka rempah-rempah Indonesia yang dipercaya bisa meningkatkan daya tahan tubuh. Adapun rempah-rempah yang digunakan adalah jahe, temulawak, kunyit, kayu manis, dan beberapa batang sereh.
Umumnya minuman empon-empon ini dapat dengan mudah kita temukan dipenjual jamu pasar tradisional dengan harga yang cukup murah. Bahan empon-empon ini dijual per plastik dan kita tinggal merebusnya saja. Dengan mengeluarkan uang sekitar 25 ribu rupiah, kita sudah dapat menikmati minuman racikan empon-empon di rumah.
Baca Juga: Resep Kunyit Asam (Jamu Dengan 15 Manfaat Baik Untuk Tubuh)
Namun apa salahnya jika kali ini kita racik resep empon empon sendiri dengan memanfaatkan bahan baku yang tersedia di dapur. Selain lebih hemat dan puas meminumnya, dengan membuat minuman empon empon sendiri tentu saja kita bisa mengatur rasa jamu empon-empon yang akan kita minum bersama keluarga.
Konon minuman empon-empon rutin diminum banyak orang rutin pagi dan malam sebagai jamu yang dipercaya bisa meningkatkan kekebalan tubuh sehingga tidak mudah sakit. Namun setelah adanya istilah empon-empon dari guru besar biologi molekuler dari Universitas Airlangga, Chaerul Anwar Nidom yang menjabarkan jika empon-empon bisa menangkal virus Corona atau Covid-19 yang berasal dari Wuhan China, jamu empon-empon pun mendadak jadi viral dan booming di masyarakat.
Simak Juga: Resep Wedang Jahe dan 10 Manfaat Minuman Jahe Untuk Kesehatan Tubuh
Tidak ada resep empon empon paten yang ada di internet. Namun Doyanresep akan coba membagikan resep empon empon minuman kesehatan kekinian dengan citarasa yang enak, hangat dan menyegarkan lengkap dengan cara memasaknya dengan benar agar bahan-bahan yang digunakan dapat bermanfaat bagi tubuh.
Yuk disimak langkah pembuatannya seperti dibawah ini.

Resep Empon Empon
Bahan-bahan
- Air 1500 mili liter
- Jahe 250 gram, cuci bersih
- Temulawak 150 gram, cuci bersih, memarkan
- Kunyit 100 gram, cuci bersih, memarkan
- Kayu manis 5 centi meter
- Sereh atau serai 5 batang (ambil putihnya saja), memarkan
- Gula aren / gula Jawa / gula merah 250 gram, sisir halus
- Garam 1/2 sendok teh
Langkah-langkah
- Pertama-tama bakar jahe di atas api sedang, kupas atau buang kulitnya lalu memarkan.
- Selanjutnya rebus air dalam panci, tambahkan jahe, temulawak, kunyit, kayu manis, gula aren, garam dan sereh.
- Masak dengan api kecil hingga air menyusut kurang lebih sebanyak 750 mili liter, angkat.
- Saring air empon empon, pindahkan ke dalam gelas saji. Hasil wedang empon-empon ini berwarna kecoklatan sedikit pekat mirip wedang uwuh.
- Sajikan empon2 selagi hangat. Endeus!
Tips Sukses Membuat Wedang Empon-Empon Penambah Stamina:
- Sajikan selagi hangat agar lebih enak dan menghangatkan badan.
- Bila ingin lebih terasa segar, maka boleh tambahkan air perasaan jeruk nipis secukupnya.
- Boleh juga menambahkan madu jika di rasa kurang manis. Namun jangan masukkan madu saat minuman masih panas, karena air panas dapat merusak kualitas madu.
Jangan Lewatkan: 5 Resep Dalgona Coffee Drink Viral Anti Gagal, Favoritmu yang Mana?
Iktiar #dirumahaja dan jaga kesehatan dengan bahan herbal seperti Resep Empon Empon ini yuks!
Semoga kita semua terhindar dari virus Corona dan dunia akan membaik secepatnya. Hand washing, Eatwell, Social distancing and Drink jamu. Stay safe…
Gambar Imune Booster Drink - @dellasuzura